SIMALUNGUN - Paimin (65) mengalami luka serius pada bagian belakang kepala akibat peristiwa kecelakaan lalu lintas, saat mengendarai sepeda motor jenis matic bermerk Honda Vario dengan nomor polisi BK 5427 TAT berwarna putih.
Informasi dihimpun, kecelakaan sepeda motor itu terjadi di Jalan Lintas Sumatera, Pematang Siantar - Perdagangan, Kilometer 36 - 37, Nagori Pematang Kerasaan Rejo, Kecamatan Bandar, Kabupaten Simalungun, Senin (20/11/2023) sekira pukul 07.10 WIB.
Sementara, sepeda motor jenis matic bermerk Honda Vario warna hitam dengan nomor polisi BK 3127 TAU dikendarai seorang pelajar di SMK Abdi Sejati Kerasaan disebut bermarga Ompusunggu (16) warga Huta II, Nagori Marihat Bandar, Kecamatan Bandar, Kabupaten Simalungun.
Menurut salah seorang warga setempat, sesaat sebelum terjadinya benturan keras antara ke dua sepeda motor itu, diketahui Paimin yang mengendarai sepeda motor bernomor polisi BK 5427 TAT melaju dari arah Perdagangan menuju ke arah Kota Pematang Siantar.
Namun, sebelum berbelok dari arah kiri ruas jalan menuju ke arah kanan ruas jalan, Paimin warga Huta II, Nagori Pematang Kerasaan Rejo ini, diduga kurang berhati-hati dan tidak memperhatikan kendaraan dari arah belakang.
Pada saat bersamaan, sepeda motor bernomor polisi BK 3127 TAU yang dikendarai pelajar SMK Abdi Sejati Kerasaan itu melaju kencang dari arah yang sama, setibanya di titik lokasi kejadian tidak mampu mengendalikan laju sepeda motornya.
Akhirnya, ke dua pengendara itu terpental, hingga terhempas di ruas jalan dan seketika, mendengar benturan ke dua sepeda.motor itu, wargapun berhamburan ke tempat kejadian, selanjutnya mengamankan dan mengevakuasi ke dua korban.
Selanjutnya, korban Paimin dan pelajar bermarga Ompusunggu dievakuasi warga untuk mendapatkan perawatan medis ke RSUD di Kota Perdagangan. Sementara, ke dua sepeda motor yang mengalami kecelakaan itu diamankan ke kediaman warga setempat.
Terpisah, Kapolres Simalungun AKBP Ronald F.C Sipayung, S.H., S.I.K., M.H., dikonfirmasi melalui Kanit Gakkum Polres.Simalungun IPTU J Sinaga, S.H., belum berhasil dihubungi, menanggapi insiden kecelakaan lalu lintas dua sepeda motor melaju searah hingga rilis berita dilansir ke Publik.